BUPATI Pesawaran Dendi Ramadhona, minta masyarakat Bumi Andan Jejama agar bersabar untuk menerima vaksinasi dari pemerintah. Bupati mengajak masyarakat galakkan Ayo Bervaksin.
Dendi mengatakan, meskipun saat ini vaksin Covid-19 sudah sampai di Pesawaran. Namun vaksinasi belum menyentuh seluruh lapisan masyarakat. Sesuai kebijakan pusat, vaksin tahap pertama khusus untuk para tenaga kesehatan yang merupakan garda terdepan mengatasi penyakit Covid-19.
“Saya minta masyarakat agar bersabar, karena untuk saat ini jumlahnya masih terbatas, dan yang menerima juga baru dijalankan nakes terlebih dahulu. Tapi percayalah vaksin ini nantinya akan ada di setiap fasilitas kesehatan yang ada di 11 kecamatan kita,” ujarnya, Rabu (27/1).
Bupati mengajak semua lapisan masyarakat yang ada di Bumi Andan Jejama agar bersama-sama menyosialisasikan Ayo Bervaksin. “Karena sampai saat ini vaksin merupakan salah satu solusi terbaik untuk memutuskan mata rantai penyebaran covid-19,” tutur mantan anggota DPRD Lampung itu.
Ia menjelaskan saat ini pemerintah daerah juga sedang mempersiapkan surat edaran berupa Pelaksanaan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), dalam rangka pengetatan protokol kesehatan di tengah masyarakat.
“Sesuai dengan surat edaran nomor 3 tahun 2020 tentang kebiasaan baru, kita juga sudah menerapkannya. Namun masih sebatas sanksi administrasi dan sanksi fisik berupa pushup saja, kalau untuk sanksi denda ini sedang kita persiapkan,” ujar dia. (CK1/S1)