ANAK-ANAK yang memainkan alat musik bisa fokus lebih lama dan mengingat lebih banyak sepanjang hidup mereka. Demikian penelitian yang dilakukan ahli saraf dari Cile yang telah dipublikasikan di Jurnal Frontiers in Neuroscience.
Penelitian melibatkan 40 anak berusia 10—13 tahun dengan 20 anak telah belajar musik setidaknya selama dua tahun dan berlatih serta bermain musik secara teratur. Sementara itu, 20 anak lainnya tidak berlatih musik selain yang diajarkan dalam kurikulum.
Anak-anak tersebut melakukan serangkaian tes audiovisual dan memori untuk menilai perhatian dan memori kerja mereka. Hasilnya, anak-anak yang terlatih di bidang musik memiliki aktivitas otak yang lebih besar di daerah yang berhubungan dengan pendengaran dan perhatian. Menurut peneliti yang paling penting adalah dua mekanisme berbeda tampaknya mendasari kinerja yang lebih baik dari anak-anak yang terlatih di bidang musik dalam tugas perhatian dan memori. (MI/R4)